Kamis, 08 Desember 2016

health and beauty 2


Sebagai pemanasan, kamu bisa lari-lari kecil di tempat atau keliling sekitar rumahmu. Lakukan gerakan ini selama 2 menit tanpa istirahat. 
# Plank

Lakukan gerakan ini selama 30 detik tanpa istirahat. Kemudian 15 detik istirahat. Dilanjutkan lagi dengan gerakan yang sama selama 30 detik. 
# High Knee

Gerakan ini mungkin terlihat mudah tapi kalau dilakukan dengan benar, enggak hanya otot perut saja yang dilatih, tapi juga otot paha. Lakukan gerakan ini dengan cepat selama 20 detik. Kemudian 10 detik lakukan dengan perlahan. 
# Bicycle

Gerakan ini enggak terlalu melelahkan dibandingkan plank atau high knee. Lakukan selama 60 detik tanpa istirahat. Lakukan dengan benar dan tepat agar lemak di perutmu cepat terbakar. 
# Double Leg Lift

Gerakan satu ini terkenal ampuh mengecilkan perut karena sekali gerakan lemak pada perut bagian atas dan bawah terbakar secara bersamaan. 
# Side Plank

Hati-hati, gerakan ini cukup melelahkan. Tapi demi perut yang rata kamu harus tetap semangat! Lakukan gerakan ini selama 20 detik. Kemudian ulang lagi 3-4 set. 
# Mountain Climbing

Terakhir, lakukan gerakan ini selama 30 detik. Lakukan dengan perlahan dan tepat agar otot perutmu terlatih. 

Nah begitu caranya untuk mengecilkan perut. Lakukan gerakan olah raga di atas secara rutin. Jangan lupa pola hidup yang sehat, termasuk mengontrol makan dan tidur teratur.




sumber: http://www.bintang.com/sex-health/read/2289299/7-gerakan-yang-bisa-membakar-lemak-di-perutmu-dengan-cepat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar